Expedition

Kamera GoPro Bisa Siarkan HD Langsung ke Stasiun TV



Yang suka merekam video live saat berpetualang, melakukan kegiatan ekstrim biasanya tak asing dengan GoPro. Kamera aksi ini tak perlu dipegangi saat kam merekam, alias mampu hands-free recording.

Tapi bisa tidak ya mengirim video HD rekaman GoPro secara nirkabel? Bakal bisa. Sebab GoPro baru saja bermitra dengan Vislink untuk mengembangkan transmisi video live wireless HD untuk pasar broadcast profesional. Kolaborasi gabungan ini akan memungkinkan kamera GoPro Hero4 untuk mem-broadcast video dalam kualitas HD melalui sebuah transmitter kecil.

Transmitter akan cukup kecil untuk dikenakan atau dipasang di tempat-tempat yang unik agar para penonton rekamannya bisa mendapat perspektif baru saat menikmati olahraga favoritnya secara langsung. Beberapa event yang akan menjadi bukti kolaborasi GoPro dan Vislink adalah AMA Monster Energy Supercross dan Winter X Games 2015 Aspen.

“GoPro telah mengubah cara orang melihat dunia, menciptakan pengalaman nonton yang mendalam. Sekarang dengan perspektif GoPro yang unik bagi para broadcaster, menonton live events seperti menjadi bagian dari aksi itu, dan bukannya menontonnya dari pinggiran,” kata Presiden GoPro Tony Bates.

Selama ini kamera GoPro sudah dipakai untuk kegiatan profesional. Atlit sering menggunakannya, atau dipasang di berbagai perangkat untuk siaran langsung oleh stasiun TV. Namun semua rekaman itu butuh post-production, yang berarti harus cepat-cepat membawa kartu memori ke mobil atau van untuk bisa melihat aksi yang direkam. Dengan bermitra dengan Vislink, produk GoPro akan dipakai untuk mengirimkan aksi langsung dalam HD untuk dipakai di siaran langsung TV.
Share on Google Plus

Related Article you might see:

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments :

Post a Comment